Berkunjung ke Lampung rasanya kurang pas jika tidak singgah di Jalan Salim Batubara (Salemba), Kelurahan Kupang Teba, Kecamatan Telukbetung Selatan. Sepotong jalan di ibu kota provinsi ini dipenuhi pedagang pempek. Apalagi kini pempek merupakan pilihan oleh-oleh dari Lampung selain tentunya kopi dan keripik pisang.
Tapi sekarang, ternyata oleh-oleh pempek bukan cuma milik wong kito. Meskipun namanya sama-sama pempek, ternyata ada perbedaan antara pempek lampung dan palembang. Menurut beberapa pemilik kedai di Salemba, pempek lampung kebanyakan diolah dari ikan tengiri bukan ikan belida. Alasannya tak lain karena di Lampung mereka kesulitan mencari ikan belida. Sementara cara membuat pempek tahan lama, pengelola kedai pempek di sini melumuri pempek tersebut dengan tepung. Pempek mentah dapat disantap sampai sepekan ke depan, jika disimpan dalam kulkas.
Salah satu kuliner di MS Batubara |
Selain diburu pelancong, penduduk setempat juga suka menyantap pempek lampung. Untuk melayani konsumen yang memesan untuk disantap di tempat, pemilik kedai cukup menyediakan mangkuk kecil untuk menaruh cuka. Setelah semua pesanan dihidangkan.
Bagi pelancong yang tengah berada di Lampung, jika ingin berburu pempek silahkan saja anda menemukannya di Jalan Mayor Salim Batubara (Salemba), Kota Bandar Lampung. Sepanjang jalan tersebut anda akan melihat 11 toko pempek berderet menanti pembeli.
Denah Lokasi. Klik 2x untuk memperbesar |
0 komentar:
Posting Komentar